Wednesday, October 31, 2018

PETUAH-PETUAH LELUHUR JAWA


Kategori: Filsafat
Penulis: Sri Wintala Achmad
Judul: PETUAH-PETUAH LELUHUR JAWA
Penerbit: Araska Publisher
(STOK HABIS)


Deskripsi:
Tidak banyak anak, pemuda, dan orang tua yang mengenal petuah-petuah leluhur Jawa yang mengalami proses sosialisasi karena tradisi tutur-tinular. Hal ini dikarenakan, petuah-petuah leluhur Jawa dalam serat yang merupakan karya para pujangga keraton semula hanya dapat dibaca dan dipahami maknanya oleh raja serta orang-orang tertentu di lingkup istana.
Selain petuah-petuah leluhur Jawa yang terdapat dalam serat, anak-anak dan para pemuda tidak banyak yang mengerti tentang petuah-petuah di balik mitos, cerita rakyat, lelagon, dan dolanan. Mengingat banyak orang tua tidak menjelaskan kepada generasinya tentang makna yang tersirat di balik empat produk budaya Jawa tersebut. Tidak menjelaskan dikarenakan memang kurang atau tidak tahu sama sekali.
Berangkat dari realitas tersebut, maka buku yang membeberkan mengenai petuah-petuah leluhur Jawa yang tersirat di dalam serat, mitos, cerita rakyat, lelagon, dan dolanan ini dihadirkan. Hal ini dimaksudkan agar anak-anak, para pemuda, dan orang tua dapat mengenal petuah-petuah leluhur Jawa yang kegunaannya dapat membangun kepribadian, mentalitas, dan moralitas bangsa.
Karenanya dengan membaca buku ini; anak-anak, para pemuda, dan orang tua akan mengenal pandangan leluhurnya tentang kearifan, cinta-kasih, kejujuran, dan laku utama lainnya. Dengan mengenalnya, anak-anak, para pemuda, dan orang tua akan memahami bahwa leluhur mereka lebih mengutamakan persoalan spiritualitas ketimbang masalah materi yang bersifat maya. Persoalan spiritualitas yang dapat menjawab bagaimana agar dapat hidup damai dalam hubungan horisontal dan transendental. Hubungan antara manusia dengan Tuhan. [ ]


1 comment:

  1. Sesuatu yg sangat berharga tuk mnjadi pointers dlm menasihati anak cucu.

    ReplyDelete